Sel-sel korteks adrenal dapat menyintesis kolestrol dan juga mengambilnya dari sirkulasi. Kolestrol diubah menjadi 5-Pregnenolon yang merupakan bahan dasar semua kortikosteroid. Banyak steroid telah diisolasi dari korteks adrenal tetapi ada 3 yang paling penting:
1.Kortisol (hidrokortison): Disekresi setiap hari, umumnya berasal dari zona fasikulata (lapisan tengah) dan zona retikularis (lapisan dalam).
2.Dehidro epi androsteron (DHEA): Disekresi oleh lapisan yang sama dan kira-kira dalam jumlah yang sama dengan kortisol.
3.Aldesteron: Disekresi oleh zona glomerulosa (lapisa luar) yang juga memproduksi beberapa jenis kortikosteroid lain dan sedikit testosteron dan estrogen.
PENGONTROL SEKRESI KOSTIKOSTEROID
Sekresi kortisol diatur oleh 3 sistem yang bekerja secara serempak:
1.Penglepasan kortisol berlangsung bergelombang menyebabkan adanya ritme diurnal sekresi kortisol sehingga terjadi kadar plasma maksimal pada jam 06.00 dan menurun sampai kira-kira setengah maksimum pada jam 22.00. Ritme intrinsic ini diatur dari otak yang dicetuskan oleh cahaya melalui hipotalamus oleh ACTH.
2.Adanya respon terhadap stress mental dan fisis, juga melalui kortikotropin releasing factor dan ACTH.
3.Adanya mekanisme umpan balik dengan pengaturan sekresi ACTH oleh kortisol (dan oleh glukokortikoid sintetik). Sedangkan produk steroid lain dari korteks adrenal tidak mempunyai efek ini.
Selasa, 17 Januari 2012
STEROID
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar