Laktasi adalah keseluruhan proses menyusui, mulai dari ASI diproduksi sampai proses bayi menghisap dan menelan ASI. Pada masa hamil terjadi perubahan pada mamae, terutama mengenai besarnya. Hal ini karena kelenjar mamae terjadi proliferasi sel-sel duktus lactiferi dan sel-sel kelenjar pembuat ASI atas pengaruh hormone yang dihasilkan plasenta yaitu laktogen, prolaktin, koriogonadotropin, estrogen dan progesterone.
Pada masa kehamilan lima bulan atau lebih kadang ujung papilla mamae keluar cairan yang disebut colostrums, sekresi cairan tersebut juga karena pengaruh hormone laktogen dari plasenta dan hormone prolaktin dari hipofise. Keadaan tersebut normal, meskipun cairan yang dihasilkan tidak banyak sebab selama hamil meskipun kadar prolaktin tinggi pengaruhnya terhadap sekresi ASI dihambat oleh hormone estrogen.
Setelah persalinan dengan lepasnya plasenta kadar estrogen dan progesterone menurun, sedangkan prolaktin tetap tinggi serta tak ada lagi hambatan terhadap prolaktin oleh estrogen. Oleh karena itu sekresi ASI segera timbul. Biasanya hari ke dua dan ke tiga, dengan segera disusukan akan memicu lepasnya prolaktin dari hipofise sehingga sekresi ASI oleh kelenjar diperlancar.
Sabtu, 04 Februari 2012
LAKTASI
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar